Advertise Box

Mata - Mata Ubah Perubahan - Nota Puitika Musim Semi A.Kohar Ibrahim

 
Mata – Mata Ubah : Perubahan
Nota Puitika Musim Semi
Oleh A.Kohar Ibrahim
*
(1)
Mata
Mata ubah
Mata ubah meng-indah
Sesudah kenal Mematra materi
 Indahkan mata ubah menggubah ubah
 Makna memakna kebaruan Idaman
*
(2)
Mata
mata
 ubah: perubahan
Revolusi Kontra Revolusi?
 Reformasi Kontra Reformasi?
 Evolusi ataukah Stagnasi?
 Baru ataukah Basi?
*
(3)
Mata
 mata ubah
 Perubahan
Buah jatuh karena dalu?
 Karena batang pohon
 tergoyang goncang?
 Karena busuk?
Karena ulat
Di dalam
nya?
*
(4)
Mata
 mata ubah: Perubahan
Kalau sudah lah tahu
 ogah budaya KKKN
 kenapa anteng?
 30-an tahun Berjaya Budaya KKKN
sekian tahun era Refirmasi
 telah pula terjadi Revolusi Komunikasi
kok sepertinya masih banyak yang ngelindur
 nyaris tertidur atau sedang merem melek
 pingin dicolek colek atawa kitikin, yo?
*
(5)
Mata
Mata ubah
Perubahan
 Revolusi Kontra Revolusi
 Reformasi Kontra Reformasi
 Ada teladan dewasa ini:
 di wilayah Timur Tengah
 sekitarnya
Perubahan di Tunisia awal mulanya
 percik api revolusi membakar padang pasir
 menjalar kobar Revolusi Rakyat Arab
Revolu di sekitar
titik pusat:
 Kiblat
*
(6)
Mata
 mata ubah
 perubahan
 Ubah berubah layak kaji layak uji
Siapa mau Siapa berani?
 Yang tak berani takut
 kehilangan posisi
kepentingan golongan
 kemapanan diri sendiri
Peduli amat kepentingan Rakyat
meski terkena bahaya laten: melarat!
 Mending berlindung di bawah pohon
Besar pembesar? Dasar … !
*
(7)
Mata
 mata:  perubahan
 Sadar kesadaran
 Tahu pengetahuan
Melek huruf tapi buta sejarah?
 Sekali pun tak mesti jadi pakar lah
 Asal tahu diri kenal bangsa sendiri
Tanpa tahu Tanpa kenal
 Susah sadar
 Susah ubah mengubah
Bisanya pasrah saja lah ?
Mending dituntun digiring giring, ding?
 Kalau sang penggiring Sang penuntun juga buta?
Wah cialat, dah!
*
(8)
Mata
 mata ubah: perubahan
Revolusi Kontra Revolusi
Reformasi Kontra Reformasi
Perubahan apa terjadi?
 Dari 240 juta jiwa :
 Berapa banyak tenaga mubazir
 hingga pengangguran banjir
 Bahkan kaum berpendidikan atau sarjana
Sekian banyak tenaga, sekian banyak
 Sarjana aktip-non-aktip
Masakan sih tak bisa
 mengubah keadaan
 Meski kesulitan panjang
 sepanjang Bukit Barisan?
 Lha kok begitu bisa?
Bisa lah mengubah
 kesulitan jadi kemudahan
"Yes you can!" Really?
*
(9)
Mata – mata ubah: perubahan
 Wilayah begitu luas begitu kaya.
 Tapi kekayaan berlimpah ruah di tangan siapa?
 Ubah gubah lah wilayah yang luas indah dan kaya
Di Barat, ada negeri Cuma punya wilayah seupil
 pantainya hanya pasir tanpa nyiur melambai
Mereka ubah pantai itu supaya turis naksir
Musim pakansi pantai bejubel
Rakyat dapat rezki dobel
 Indonesia juga pasti bisa : segalanya ada
Ubah berubah menggubah
 secara aktip kreatip
 « Yes you can ! »
*
(10)
Mata
 mata ubah : perubahan
 Contoh perubahan juga ada
pada Rendra
Siapa suka sang Burung Merak ?
 Cuma suka dia punya kreasi sajak sajak 
 Tapi dia punya opini ?
 Yang juga suka perubahan
 sampai masuk bui ?
 Ayo! Apresiasi bukan Cuma kreasi puisi
 juga idamannya akan perubahan
keadilan kemakmuran
bagi Rakyat
*
(12)
Mata
 matah ubah: perubahan
Perubahan penting
 dimulai mengubah
dalam diri send
 Faktor internal
 yang paling menentukan
 bukan yang eksternal
 Jika tak ada kemauan
 di mana bisa temukan jalan
 Jalan di tempat saja lah. Ya?
 Jalan jalan. Dolan dolan
 Meski makan angin doang
Semoga akan ada kemauan yang kuat
 demi perubahan. Bukan jalan di tempat
 atau makan angin doang.
Tapi kecukupan
 Sandang
 Pangan
 Mer
de
ka
!
*
(12)
Mata – mata ubah: perubahan
 Tuhan menganugerah hidup kehidupan
 Sekalian alam dunia begitu indah begitu kaya raya
 Kenapa miskin melarat? Apa sebab?
 Kenapa sebagian kecil saja begitu kaya raya
Kaya raya berkat bergiat syah syah saja: Syukurilah
 Jika sebaliknya: Gugat! Hentikan perampokan
 harta kekayaan Negara dan Rakyat
 Giat bergiat berbuat membina
 peradaban modern:
 Bebas merdeka
 makmur aman
 sentosa
*
(13)
Mata – mata ubah: perubahan.
 Ah betapa gerak indahnya
 Menggugah gubah
 Perubahan
 Seperti nyanyian lagu merdu
 menggugah asa meski hanya
 dengan hasil kreasi seni musik
"Stand By Me – Playing For Change
– Song Around the World"
Great! "Yes we can"
Let's be free
Berjuang. Juang berjuang
 menjalani hidup kehidupan
 yang lebih baik lagi
 Merdeka!
*
(12 Mei 2011)
Catatan:
(1).Berkas Nota Puitika Musim Semi : Mata – Mata Ubah Perubahan berdasarkan Status profil  Facebook A.Kohar Ibrahimsiar ulang setelah dilengkapi seperlunya: 12 Mai 2011.
(2).Tentang sikap WS Rendra – simak Majalah Seni dan Sastra KREASI N° 7 1991, editor : A.Kohar Ibrahim. Pernyataan Rendra dipetik dari Majalah Editor 17 November 1990.
(3)."Stand By Me – Playing For Change Around the World" – from Award-Winning documentary.
__._,_.___

+ Add Your Comment

Sponsored by