Pada musim panas malam, kita dapat menemukan pengelompokan bintang yang rendah di selatan-tenggara langit setelah petang. Sagittarius, pemanah, sering dibayangkan sebagai suatu "sentaur" = setengah manusia dan setengah kuda.Sekarang sementara anda mencari bentuk sentaur di antara bintang-bintang, anda akan memperoleh banyak kesempatan untuk bertemu bentuk "teko teh" yang sudah dikenal."
Hubungkan bintang-bintang dengan garis imajiner (khayaliah) dan anda tidak akan banyak menemui kesukaran untuk memahami bentuk tangkai, tutup dan corot. Siapapun yamg minum teh, mungkin suka sedikit gula dengan teh itu - ada sendok di dekatnya. Dan seiris jeruk untuk melengkapinya? Terdapat pula salah satu di antara bahan-bahan itu.
Para pengamat bintang dengan langit pedesaan yang tanpa bulan akan pasti memperhatikan awan "uap" yang berkabut mengalir ke atas dari corot teko teh. Ini adalah Bimasakti yang rupa-rupanya naik dari kaki langit sebelah selatan dan terbentang sepanjang langit ke utara.Tidak tampak, kecuali kalau anda mengamati dari tempat yang gelap jauh dari lampu-lampu kota.
Yang pertama anda akan perhatikan mengenai Bimasakti adalah tidak sama kecemerlangannya. Bercoreng-coreng dengan celah-celah gelap seluruh panjangnya. Ini dikenal oleh para ahli astronomi sebagai awan-awan molekular raksasa, atau GMC-GMC (giant molecular clouds) - awan-awan raksasa dari debu-debu antarbintang (interstellar) yang seperti bayangan hitam berlawanan dengan pita stellar Bimasakti yang lebih cemerlang.
Adalah di dalam GMC-GMC (giant molecular clouds) ini bahwa wilayah-wilayah bintang dan planit raksasa terbentuk, tersembunyi dari mata yang tidak dapat memandang dengan tajam memakai teleskop-teleskop merah infra.
Sumber: Artikel harian setempat,
Sabtu, 23 Juli 2011, diterjemahkan
secara bebas dan diberi beberapa
anotasi seperlunya.
Salam Historia!
Sumar.
__._,_.___
KOMUNITAS HISTORIA INDONESIA (KHI)
>>> Another way to love Indonesia!
Phone: +6221.3700.2345, Mobile: +62818-0807-3636
Email/FB: komunitashistoria@yahoo.com
Twitter: @IndoHistoria
Mailing list: http://groups.yahoo.com/group/komunitashistoria
Homepage: http://www.komunitashistoria.org
>>> Another way to love Indonesia!
Phone: +6221.3700.2345, Mobile: +62818-0807-3636
Email/FB: komunitashistoria@yahoo.com
Twitter: @IndoHistoria
Mailing list: http://groups.yahoo.com/group/komunitashistoria
Homepage: http://www.komunitashistoria.org
.
__,_._,___